Hai gengs, kali ini kita bahas budaya Jawa dan khususnya pada pakaiannya yapp .. happy reading .. :)
Orang Jawa zaman dulu masih kental
sekali dengan adat istiadat leluhurnya. Dari hal kecil hingga yang paling besar
masih selalu dijaga dan dilestarikan dengan mengamalkan setiap ajaran dan
keyakinannya dengan sangat baik dan teliti. Semua hal yang dikenakan, ataupun
semua hal yang dikerjakan selalu memiliki simbol-simbol dan makna yang kuat.
Salah satunya seperti berbusana. Baik pria maupun wanita Jawa kuno selalu
berpakaian rapi dengan mengenakan busana kejawen yang sederhana. Selain
memberikan kesan gagah dan berwibawa, ayu dan anggun, ternyata dari setiap
lekuk dan ruas busana ini memiliki makna sendiri.
Busana adat jawa biasa disebut dengan
busana kejawen yang tentu saja memiliki pralambang tertentu. Busana Kejawen
penuh dengan piwulang sinandhi (ajaran tersamar) kaya akan ajaran hidup. Dalam
busana Jawa ini tersembunyi ajaran untuk melakukan segala sesuatu di dunia ini
secara harmoni dan berkaitan dengan kegiatan sehari-hari, baik dalam hubungan
kepada sesama manusia, maupun hubungan kepada Tuhan.
Keberadaan pakaian adat tradisional
merupakan warisan budaya nenek moyang yang patut untuk dilestarikan dan menjadi
kebanggaan bangsa Indonesia khususnya masyarakat Jawa. Suku Jawa merupakan
etnis terbesar di Indonesia, tidak hanya menetap di pulau Jawa, melainkan
tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Selain memiliki potensi alam yang luar
biasa pulau Jawa dikenal dengan kekayaan budaya yang beragam. Sampai saat ini masyarakat
Jawa dikenal sangat menjunjung tinggi adat istiadat atau tradisi warisan nenek
moyang. Hal ini tentunya memberi pengaruh yang besar terhadap kelestarian
budaya Jawa hingga dikenal oleh masyarakat luas. Keberadaan masyarakat Jawa
dengan mudah dikenali dari busana atau pakaian adat yang dikenakan.
Comments
Post a Comment